Episode 1
Kendaraan truk bisa dibilang tiang aset utama dalam menjalankan bisnis, pada dasarnya bisnis akan berjalan dengan lancar apabila distribusi barang produksi, atau distribusi jasa pengiriman barang, dan macam-macam lainnya berjalan dengan lancar. Tentunya dengan memiliki kendaraan truk yang sesuai dengan kebutuhan pebisnis atau lebih kepada barang apa yang akan ia distribusikan.
Sedikit rangkuman mengenai ISUZU TRAGA
Commercial Vehicle yang satu ini termasuk dalam kategori PICK-UP dengan tenaga 80PS, 2500CC, kendaraan ini memiliki dapur pacu yang sudah teruji ketangguhan dan keiritannya yaitu mesin 4JA1L 4 silinder Direct Injection With Turbocharger, yang mana mesin ini telah diaplikasikan di unit ISUZU PANTHER, dengan kabin yang dapat ditumpangi oleh 3 orang (termasuk sopir) ISUZU TRAGA menawarkan berbagai kenyamanan dan keamanan dalam berkendara, antara lain, sudah dilengkapi air blower, bahan jok vynil yang tentunya sangat nyaman, seatbelt retract, power stering rack and pinion, ditambah lagi dengan suspensi depan model double wishbone with coil spring, membuat sensasi berkendara semakin nikmat, disisi entertainment isuzu traga menyematkan tape pioneer lengkap dengan radio, CD, MP3, dan aux .
Berikut adalah contoh macam-macam aplikasi isuzu traga yang mungkin dapat dijadikan sebagai acuan jenis aplikasi kendaraan truk yang harus para pebisnis miliki.
- ISUZU TRAGA PICK-UP

Macam aplikasi yang pertama yaitu ISUZU TRAGA PICK-UP atau biasa disebut open cargo.
Aplikasi yang satu ini sangat cocok untuk muatan hasil bumi, toko bangunan, atau bahan pangan yang lainnya, dengan Panjang bak 2.810 dan lebar 1.695 (ukuran dalam), ISUZU TRAGA PICK-UP bisa menampung 60 galon air sekali angkut, sangat luar biasa tentunya.
- ISUZU TRAGA BOX

Macam aplikasi yang kedua yaitu ISUZU TRAGA BOX, ATPM IAMI (Isuzu Astra Motor Indonesia) meluncurkan unit isuzu langsung berikut dengan BOX ALUMINIUM, membuat konsumen setia isuzu tidak perlu lagi menunggu inden box di karoseri eksternal, khusus untuk aplikasi box aluminium, sudah dilengkapi aksesoris topi kabin. Gratis topi kabin bro. untuk aplikasi box aluminium ini ISUZU TRAGA mampu mengankut 300 kardus mie instan sekali angkut. Muat banyak untung banyak pastinya.
- ISUZU TRAGA BLINDVAN

Aplikasi yang satu ini pertama kali dibuat di Indonesia untuk PT INDAH LOGISTIK INTERNASIONAL hingga mencapai ratusan unit. Mengirim barang paket akan lebih aman dengan aplikasi ISUZU TRAGA BLINDVAN, selain terjamin keamanannya dari bahaya kebocoran aplikasi blindvan juga juga lebih melindungi barang muatan dari bahaya panas sinar matahari.
- ISUZU TRAGA DUMP

Aplikasi ISUZU TRAGA DUMP ini bisa digunakan untuk kendaraan angkutan sampah, pasir, sawit, atau hasil bumi lainnya. ISUZU TRAGA DUMP mungkin bisa menjawab pertanyaan para konsumen setia isuzu agar waktu yang dibutuhkan untuk loading/unloading barang bida menjadi lebih cepat.
- ISUZU TRAGA MINIBUS

Ada satu kejutan spesial di Booth isuzu pada gelaran GIIAS 2019, isuzu meluncurkan prototype ISUZU TRAGA MINIBUS. Banyak respon pengunjung yang tertarik akan aplikasi yang satu ini. Dengan jumlah 10 jok (termasuk sopir) captain seat di baris jok kedua, ISUZU TRAGA MINIBUS adalah hasil karya dari karoseri Adiputro. Bagi anda yang penasaran dengan harga dan ingin mencoba unitnya, harap bersabar karena aplikasi yang satu ini belum diproduksi masal di Indonesia.
Bagi anda konsumen setia isuzu yang ingin bertanya mengenai berbagai aplikasi diatas, atau ingin membuat aplikasi lainnya di isuzu traga, info harga cash/kredit dapat langsung menghubungi kami di 0822-1309-3282 Bambang ISUZU-KALIMALANG.